Secara definisi Session Border Controller diartikan sebagai berikut:
- Session: adalah setiap layanan real time, interactive voice, komunikasi suara atau multimedia yang menggunakan protokol signaling IP (SIP, H.323, MGCP/NCS, atau Megaco/H.248).
- Border: adalah setiap border antara dua jaringan IP (IP to IP). Seperti: Antara dua service provider, Antara Service Provider dengan Enterprise, dan lainnya.
- Controller: adalah fungsi pengaturan dan pengendalian lima aspek kritis di sisi border antara dua jaringan IP. Kelima aspek tersebut adalah:
Aspek ini menjadi konsideran karena merupakan aspek penting yang akan memprotek pendapatan service provider dari kemungkinan terjadinya fraud dan kemananan dalam penggelaran layanan baru. Disamping itu aspek ini juga akan memberikan kemungkinan untuk menyembunyikan hubungan koneksi antara pelanggan dengan pemasok, yang umumnya banyak dikehendaki oleh para pengguna jaringan untuk menjaga keamanan dan data pada sisi border.
b. Jangkauan layanan
Aspek jangkaun layanan menjadi penting saat layanan yang digelar akan melewati berbagai tipe jaringan dan perangkat yang akan memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Layanan harus tetap dapat menembus berbagai tipe jaringan tersebut sehingga menjamin cakupan layanan secara end-to-end. Hal ini mencakup antara lain: NAT/Firewall, Signaling Interworking, Address Interworking, dan Codec interworking.
c. Jaminan SLA
Aspek ini diberlakukan untuk menjamin kapasitas bandwidth layanan dan kualitas layanan yang di deliver secara end-to-end. Aspek ini mencakup juga Admission Control yang menjadi dasar penyediaan bandwidth dan pelaporan tentang penyediaan QoS.
d. Jaminan Pendapatan dan Profit
Aspek ini akan menjamin diterobosnya jaringan untuk kepentingan pencurian dan pengalihan layanan yang mendorong bocornya pendapatan dan profit penyedia layanan.
e. Regulasi
Aspek ini memungkinkan penyedia jaringan untuk fleksibel dalam mengantisipasi perubahan regulasi yang mengharuskan terjadinya penyesuaian jaringan. Salah satu contohnya adalah seperti intercept layanan untuk kepentingan pihak keamanan negara.
taken fro here http://www.ristishop.com/index.php?ch=8&lang=&s=c758de7361812b91dad00fea61d4aa8e&n=309&page=20
Tidak ada komentar:
Posting Komentar